Profil

BUMBURASAN berdiri pada tanggal 01 April 2016 dan pada saat awal mula berdiri hanya merupakan sebuah industri kecil rumah tangga yang memproduksi sebuah produk berupa Abon Cabe Boncho yang terdiri dari 3 varian rasa yaitu Tempe Ikan Asap, Teri Jengkol dan Nori Teri Kentang. Pada awal mula memulai usaha produksi belum terlalu banyak, hanya berdasarkan pemesanan saja dan produksi pun tidak dilakukan setiap hari namun hanya seminggu sekali atau pada saat stok produk sudah hampir habis.

BUMBURASAN diambil dari bahasa jawa Bumbu (indonesia : bumbu), Rasan (indonesia : rasa), merupakan tujuan utama usaha kami yang lebih mementingkan kualitas rasa.


BONCHO diambil dari bahasa jawa yang sedikit diplesetkan, berasal dari kata "Abon Eco" yang kemudian diplesetkan agar menjadi menarik menjadi "Abon Echo". Eco berati nikmat, Echo berarti menggema. Berharap agar produk kami nikmat di lidah konsumen dan berharap agar abon boncho dapat menggema ke seluruh daerah di Indonesia dan bisa terkenal karena rasanya yang nikmat.

Pada bulan november 2016 produk kami telah memiliki sertifikat penyuluhan keamanan pangan (Nomor : 464/3216/16) dan sertifikat Produksi Pangan Industri Rumah Tangga (SPP-IRT No. 2113216010450-21). Kedepannya produk kami sedang dalam tahap proses memperoleh sertifikasi halal.

Semoga Abon Cabe Boncho dapat terus exist dan makin terkenal namanya, rasanya serta pemasarannya makin luas.


Untuk saat ini kami sedang fokus di satu produk terlebih dahulu. Kedepannya kami akan mengeluarkan dua produk lagi yaitu berupa sereal beras hitam dan juga klethikan bumburasan.






Lokasi Rumah Produksi : 

Kp Uj Harapan, Rt 003 Rw 017, Desa Bahagia, Kec. Babelan, Bekasi Utara 17610

email : bumburasan@gmail.com

Telp/SMS/Whatsapp : 0818-0818-9683       

BBM : 5BDB04FF

Blog : http://bumburasan.blogspot.com 

Facebook : BumbuRasan Jual Produk Ukm

Twitter : @bumburasan                    

Instagram : bumburasan

Online Shop Tokopedia : https://tokopedia.com/bumburasa

Online Shop Bukalapak : https://bukalapan.com/agus_supriyanto7